Jumat, 10 Juni 2016

Upload, Download dan Seacrh Engine
MAKALAH
Disusun Guna Memenuhi Tugas
Mata Kuliah: Teknologi Informasi
Dosen Pengampu: Bapak M. Chodzirin
Oleh:
Hanifah                                   (1504026107)
Fernanda Putri A.                   (1504026116)
Nurhayati                                (1504026117)
Moh Khoirun Ni’am               (1504026123)

FAKULTAS USHULUDDIN DAN HUMANIORA
UNIVERSITAS ISLAM NEGERI WALISONGO
SEMARANG
2016

BAB I
PENDAHULUAN
A.    Latar Belakang
Internet saat ini sudah menjadi bagian penting dalam kehidupan sehari-hari. Meskipun banyak yang latah dalam istilah-istilah yang digunakan dalam internet. Namun, hal itu tidak menjadi penting (bagi kaum awam), yang penting bisa interenet, browsing, facebook, twitter, ngegame ataupun berbisnis. Ada baiknya kita mengetahui sedikit demi sedikit istilah yang digunakan internet. Seperti upload, download dan search engine yang akan di jelaskan dalam makalah ini.
B.     Rumusan Masalah
1.      Apa yang dimaksud dengan upload?
2.      Bagaimana cara melakukan upload?
3.      Apa yang dimaksud dengan download?
4.      Bagaimana cara melakukan download?
5.      Apa yang dimaksud dengan search engine?
C.     Tujuan Penulisan
Tujuan penulisan makalah ini agar para mahasiswa mengetahui, dan mempelajari materi Teknologi Informasi, yang membahas Upload, Download, dan Seacrh Engine. Penulisan makalah ini juga bertujuan untuk memenuhi tugas mata kuliah Teknologi Informasi.

BAB II
ISI
A.    Pengertian Upload
Proses mengirim file yang tersimpan dari komputer lokal ke komputer sistem jaringan Internet. Secara umum upload dapat diartikan sebagai proses transmisi data dari pemakai komputer/komputer client ke jaringan internet. Contoh Upload yang biasa kita lakukan pada facebook kita sering memasang /mempublikasikan foto, nah proses memasang foto itu namanya upload/ mengunggah.[1]
Pengertian upload atau yang kita kenal unggah ialah merupakan sebuah cara atau proses yang di lakukan untuk melakukan pengiriman File atau data dari perangkat komputer atau perangkat lainnya yang memiliki koneksi internet contohnya seperti file foto, musik ataupun hal lainnya ke suatu sistem. Server dan data tersebut akan di publikasikan jaringan internet sehingga sebuah file atau data yang sudah di unggah dapat diambil atau bahkan dapat dilihat  oleh setiap orang banyak. Proses upload sangat membutuhkan sebuah koneksi jadi hal tersebut tidak bisa dilakukan secara sembarangan, upload atau unggah lebih sering dilakukan oleh orang yang berkaitan atau bekerja di bidang internet atau online.[2]
Upload bertujuan agar para pengguna internet yang berada di dunia dapat memanfaatkan, melihat serta berguna untuk orang lain yang ada di dunia maya. Hal tersebut bisa di contohkan orang lain dapat menikmati karya tulisan dalam bentuk data atau file yang kita pajang dalam blog atau media sosial serta hal lainnya kemudian upload bertujuan untuk menyimpan data kita kepada server dunia supaya jika kita kehilangan data dalam komputer kita dapat mencarinya kembali dalam server dunia dan keamanan data kita dari kerusakan bisa di bilang tidak ada sama sekali selama kita masih aktif dalam penggunaan internet atau aktif dalam server yang kita masuki.
Adapun manfaat dari menupload ataupun mengunggah file kita dalam suatu server yaitu kita dapat menghemat jumlah total file yang ada dalam hardisk kita karena dalam server menyediakan kuota penyimpanan data untuk kita lalu manfaat lainnya kita dapat memberikan sebuah pengetahuan kepada pihak lain atau para pengguna internet seperti tips atau tutorial tentang sesuatu. Cara untuk mengupload pun sangat mudah kita hanya perlu memasuki sebuah situs atau web yang telah di sediakan oleh server di dunia maka dari itu kesimpulan dari pengertian upload ialah sebuah perpindahan data atau file yang bertujuan untuk kegunaan masyarakat luas khususnya para pengguna internet dengan menggunakan jaringan atau koneksi internet.
B.     Cara Melakukan Upload
Cara melakukan upload dengan google drive:
1.      Kunjungi www.google.com, pilih dan klik icon disebelah profil kita (seperti petak-petak), lalu klik drive.
2.      Klik drive, lalu pilih dan klik pada icon unggah file.
3.      Setelah langkah kedua, maka akan muncul kotak dialog sperti gambar dibawah ini, lalu pilih file mana yang akan diunggah atau diupload.
4.      Setelah file tersebut diunggah, tunggulah sampai muncul pemberitahuan apakah file tersebut telah sukses diunggah atau belum.
C.     Pengertian Download
Download adalah suatu proses transmisi sebuah file atau data dari sebuah sistem komputer ke sistem komputer yang lainnya. Dari internet, user/pengguna yang melakukan proses download (unduh) yaitu proses dimana seorang user meminta atau merequest sebuah file dari sebuah komputer lain ( seperti: web site,server atau yang sebagainya) dan lalu menerimanya. Dengan kata lain, download adalah transmisi file dari internet ke komputer client/pengguna dapat dikatakan juga proses penerimaan atau pengambilan file dari internet/server ke komputer pribadi.[3]
Pada era modern ini kegiatan download sangat diperlukan bagi semua orang, karena kenapa download akan mempermudah kita dalam memperoleh file baik yang berupa teks(Ms. Word, Ms. Excel) maupun audio(lagu, film).

D.    Cara Melakukan Download
Berikut ini cara melakukan download menggunakan aplikasi Internet Download Manager:[4]
1. Download aplikasi IDM lalu install hingga proses selesai . setelah proses install berhasil biasanya icon IDM akan berada pada pojok kanan bawah komputer/laptop anda. dengan munculnya logo tersebut maka otomatis IDM sudah terintegrasi dengan browser.

2. Jika anda ingin mendownload video dari youtube menggunakan IDM, langkah langkahnya sangat mudah. buka video youtube yang ingin anda download. lalu tunggu sejenak hingga muncul logo IDM bertuliskan "download video from this page". setelah itu klik logo tersebut dan proses download file video pun berlangsung, sangat mudah dan simpel bukan?

3. Sedangkan jika anda ingin mendownload file biasa baik itu aplikasi/software maupun musik, dan berbagai macam bentuk file lainnya. tutorial dan langkah langkahnya cukup mudah. silakan anda klik kanan link download file yang akan anda download. setelah itu pilih "Download with IDM". dengan begitu secara otomatis proses download pun dimulai. tunggu hingga proses download complete/selesai 100%.  simak gambar dibawah ini untuk lebih jelasnya.
E.     Pengertian Search Engine
Mesin pencari web (bahasa Inggris: web search engine) adalah program komputer yang dirancang untuk melakukan pencarian atas berkas-berkas yang tersimpan dalam layanan www, ftp, publikasi milis, ataupun news group dalam sebuah ataupun sejumlah komputer peladen dalam suatu jaringan. Search engine merupakan perangkat pencari informasi dari dokumen-dokumen yang tersedia. Hasil pencarian umumnya ditampilkan dalam bentuk daftar yang seringkali diurutkan menurut tingkat akurasi ataupun rasio pengunjung atas suatu berkas yang disebut sebagai hits. Informasi yang menjadi target pencarian bisa terdapat dalam berbagai macam jenis berkas seperti halaman situs web, gambar, ataupun jenis-jenis berkas lainnya. Beberapa mesin pencari juga diketahui melakukan pengumpulan informasi atas data yang tersimpan dalam suatu basisdata ataupun direktori web.[5]
Sebagian besar mesin pencari dijalankan oleh perusahaan swasta yang menggunakan algoritma kepemilikan dan basis data tertutup, di antaranya yang paling populer adalah Google (MSN Search dan Yahoo!). Telah ada beberapa upaya menciptakan mesin pencari dengan sumber terbuka(open source) adalah Htdig, Nutch, Egothordan OpenFTS.
Berikut ini adalah manfaat dari search engine :
a.     mesin pencari merupakan tempat kebanyakan orang mencari sesuatu via internet. Menurut survei hampir 90% pengguna internet memakai mesin pencari untuk mencari lokasi tertentu di internet. dan di antara mesin pencari yang ada, google merupakan mesin pencari yang paling banyak digunakan.
b.    Sebagian besar pengguna mesin pencari tidak pernah melewatkan dua halaman pertama dari mesin pencari.
c.     Sebagian besar (hampir 70%) pengguna mesin pencari tidak pernah klik pada hasil pencarian sponsor. Dengan demikian, hasil pencarian yang organik (secara alami) akan membuat suatu website memperoleh posisi strategis dalam dunia internet.
d.    Sebuah informasi yang mudah di akses oleh semua orang baik dalam maupun luar negeri.Memudahkan Masyarakat dalam mencari informasi di internet
BAB III
PENUTUP
A.    Simpulan
Proses mengirim file yang tersimpan dari komputer lokal ke komputer sistem jaringan Internet. Secara umum upload dapat diartikan sebagai proses transmisi data dari pemakai komputer/komputer client ke jaringan internet.
Download adalah suatu proses transmisi sebuah file atau data dari sebuah sistem komputer ke sistem komputer yang lainnya. Dari internet, user/pengguna yang melakukan proses download (unduh) yaitu proses dimana seorang user meminta atau merequest sebuah file dari sebuah komputer lain ( seperti: web site,server atau yang sebagainya) dan lalu menerimanya.
Banyak cara untuk melakukan download dan upload, salah satu cara melakukan download yaitu melalui Internet Download Manager (IDM) seperti yang telah dipaparkan diatas, sedangkan cara melakukan upload yaitu dengan google drive.
Manfaat dari upload dan download sangatlah banyak, salah satunya yaitu mempermudah orang memperoleh berita, file baik berupa teks maupun audio secara cepat dan hemat biaya, selain itu data atau file yang kita upload dapat tersimpan di akun internet kita contohnya pada akun google drive, e-mail, dan lain-lain.
Mesin pencari web (bahasa Inggris: web search engine) adalah program komputer yang dirancang untuk melakukan pencarian atas berkas-berkas yang tersimpan dalam layanan www, ftp, publikasi milis, ataupun news group dalam sebuah ataupun sejumlah komputer peladen dalam suatu jaringan. Search engine merupakan perangkat pencari informasi dari dokumen-dokumen yang tersedia.
B.     Kritik dan Saran
Demikian makalah yang dapat kami sampaikan tentang Upload, Download, dan Seacrh Engine. Terima kasih kepada pembaca, makalah ini tidak luput dari kesalahan maka kami menginginkan kritik dan saran untuk perbaikan makalah yang akan datang.




[1] www.temukanpengertian.com, diakses pada tanggal 24 Mei 2016 pukul 21.05 WIB
[2] http://pengertiandefinisi.com, diakses pada tanggal 24 Mei 2016 pukul 21.08 WIB
[3] http://www.pengertianku.net, diakses pada tanggal 24 Mei 2016 pukul 21.12 WIB
[4] https://infotercepatku.blogspot.co.id, diakses pada tanggal 24 Mei 2016 pukul 21.15 WIB
[5] http://id.m.wikipedia.org, diakses pada tanggal 24 Mei 2016 pukul 21.20 WIB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar